Wakapolres Kediri Pimpin Apel Jam Pimpinan Sampaikan Sejumlah Poin Penting

  • Bagikan

KEDIRI – Apel pagi merupakan kegiatan rutin yang wajib diikuti oleh seluruh anggota Polri setiap harinya, tak terkecuali personel Polres Kediri Polda Jatim.

Tujuan diadakannya apel pagi utamanya untuk mendapat informasi terbaru terkait situasi kamtibmas di wilayah setempat, serta kontrol Pimpinan terhadap pelaksanaan tugas yang akan dan telah dilaksanakan.

Seperti pada pagi ini (Senin 8/7/2024), Wakapolres Kediri Kompol Verawaty Thaib, S.I.K. memimpin apel jam pimpinan di halaman Mapolres Kediri.

Kompol Verawaty menyampaikan poin penting yang menjadi fokus perhatian dan evaluasi kinerja seluruh anggota Polres Kediri.

Ia menggarisbawahi beberapa hal, termasuk pencegahan maraknya berita hoax, peningkatan pelayanan publik serta imbauan untuk menjauhi aktivitas negatif.

“Kinerja Kita perlu terus dievaluasi agar dapat memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat,” ujar Kompol Verawaty.

Selain itu, turut ditekankan pentingnya meningkatkan pelayanan publik sebagai bagian dari tanggung jawab Polri.

“Pelayanan publik harus ditingkatkan, karena ini adalah bentuk nyata dari pengabdian Kita, dan jauhi segala aktivitas negatif yang dapat merusak citra Polri,” tambah Kompol Verawaty menegaskan.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *