Tingkatkan Kesejahteraan Warga Perbatasan, Satgas 141/AYJP Panen Raya Padi

  • Bagikan

Lensaberita.online – Satgas Kewilayahan RI-PNG dari Yonif 141/AYJP Pos Kimaam melaksanakan kegiatan Panen Raya Padi bersama masyarakat di Distrik Kimaam, Kab. Merauke, Prov. Papua selatan. Rabu (09/04/2025)

Kegiatan ini merupakan hasil kerja keras yg dilaksanakan oleh Satgas Pos kimaam bersama masyarakat dalam mengolah lahan mulai dari tahap pengolahan lahan, pembibitan, perawatan dan panen padi sehingga mendapatkan hasil yang maksimal. Hal ini menjadi simbol sinergitas yang baik antara TNI, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam mewujudkan ketahanan pangan di wilayah perbatasan.

Acara panen raya ini turut dihadiri oleh perwakilan dari dinas pertanian Distrik Kimaam, masyarakat setempat dan unsur TNI dari Koramil Kimaam. kehadiran mereka menunjukkan komitmen bersama dalam mendukung kesejahteraan dan kemandirian masyarakat Kimaam melalui sektor pertanian.

Kapten Inf Hendri Ardiansah S.T.Han menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program pembinaan teritorial yang berkelanjutan oleh Satgas dengan turut serta terjun langsung ke lapangan, sekaligus bentuk nyata kehadiran TNI dalam membantu meningkatkan taraf hidup masyarakat perbatasan.

“Kami berharap panen raya ini menjadi awal yang baik untuk peningkatan produksi pangan di distrik kimaam. Kami siap untuk membantu masyarakat khususnya Distrik Kimaam agar hasil pertanian semakin optimal, “ujar Danpos

Sementara itu, Bapak Sepri selalu perwakilan dari Dinas Pertanian Distrik Kimaam mengapresiasi keterlibatan aktif personel Satgas Pos kimaam dalam membantu masyarakat di bidang pertanian.

“Semoga kolaborasi seperti ini dapat terus dilanjutkan untuk mendorong pembangunan sektor pertanian di wilayah terpencil” Tuturnya.

Editor : Irawan

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *