Polemik SDN Cangkringmalang II dengan Media Sadap99 Berakhir Damai, Ini Kronologinya

  • Bagikan
Duduk bersama: Redaksi dan wartawan media online sadap99.id saat klarifikasi ke SDN Cangkringmalang II. Jumat (18/10/2024)

Pasuruan, lensaberita – Menyebarnya isu akan ditangkapnya salah satu wartawan media online sadap99.id karena diduga meminta uang ke SDN Cangkringmalang II berakhir damai. Kedua belah pihak sepakat menyatakan permasalahan ini hanya salah paham.

“Kami sudah duduk bersama mengurai permasalahan ini. Kesimpulannya cuma miss komunikasi saja,” ujar Suparno pemimpin redaksi sadap99.id kepada lensaberita pada Jumat (18/10/2024) siang.

Agung (sapaan akrab pemimpin redaksi sadap99) menceritakan permasalahan ini berawal ketika dirinya dihubungi beberapa rekan sejawat terkait salah satu wartawannya.

“Beberapa rekan menghubungi saya, mereka menanyakan keabsahan dari wartawan tersebut,” jelasnya.

Selain itu, lanjut Agung, pihaknya juga mendapat informasi jika akan ada penangkapan terhadap wartawannya terkait dugaan meminta uang kepada pihak sekolah.

Oleh karena itu, lanjut Agung, dari informasi liar itulah mengapa pihaknya mendatangi sekolah untuk mengkroscek kebenarannya.

“Kemarin ada masuk ke redaksi akan ada yang di OTT, bahkan menyebar ke grup sehingga ada image jelek. Tapi setelah kami telusuri ternyata tidak ada apa apa, makanya kami ke sekolahan ini klarifikasi, dan ternyata ini kesalahpahaman saja,” terang Agung.

“Setelah duduk bersama dan mengurainya ternyata hanya miss komunikasi saja antara wartawan kami dengan pihak SDN Cangkringmalang II,” imbuhnya.

Senada, Asep Basuki Rahmat, perwakilan guru dari SDN Cangkringmalang II menyampaikan bahwa permasalahan ini cuma salah paham.

“Sudah clear, kami sudah komunikasikan langsung dengan pihak media sadap99. Ini murni kesalapahaman saja,” ujarnya.

(Nik/Wan)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *