DELI SERDANG, Lensaberita.online – Polresta Deli Serdang menggelar rapat koordinasi bersama TNI, Avsec Angkasa Pura II dan pihak KKP dalam rangka Rapat Koordinasi dalam rangka Pengamanan Kedatangan Delegasi Negara Anggota W-20. Kamis (30/06/2022).
Pertemuan digelar di Aula Gedung Serba Guna PT. Angkasa Pura II Bandara Internasional Kualanamu dihadiri Wakpolresta Deli Serdang AKBP Agus Sugiyarso.S.I.K, Kabag Ops Polresta Deli Serdang Kompol Ricky Pripurna Atmaja S.I.K, Kasat Reskrim Polresta Deli Serdang Kompol I Kadek Hery Cahyadi, SH, S.I.K, MH, Kasat Intel Polresta Deli Serdang AKP Syahrial Efendi Siregar, SH, Kasat Samapta Polresta Deli Serdang Kompol Bulat Panjaitan, SH, Kasat Lantas Polresta Deli Serdang Kompol Nasrul, S.Kom, S.I.K, Danramil 23/Beringin Mayor Inf.A.H.Pane, Kapolsek Kawasan Bandara Kualanamu IPTU Jonni H. Damanik, SH, MH, Manager Operasional Of. Airport, Hermansyah Saragih, Asisten Manager Operational AP2 Egy, Manager Aviatation Security PT. AP. II, an. Tarto, Kasi Keamanan Penerbangan Otban II Fatwa Pane, Kasi Riksa III Imigrasi Bandara KNIA Andi Ruswan Said, PBC Inteligent Kantor Beacukai Bandara kualanamu Rizal Serki, dr. Rahmad Ramule dari Pihak KKP Kls I Medan, dr. M Sufyan dari Pihak KKP Kls I Medan dan M.Hendra Syaputra dari Pihak Hotel Horizon Bandara Kualanamu.
Wakapolresta Deli Serdang AKBP Agus Sugiyarso, SIK mengatakan dalam hal Kedatangan Delegasi Negara Anggota W-20 perlu dilakukan, Pengamanan di Area Bandara KNIA, Pengamanan Jalur, Pengamanan Kontigency dan perlunya dilaksanakan Gladi terkait Pengamanan Kedatangan Delegasi Negara Anggota W-20.
Selain itu, pemetaan wilayah kerawanan juga tidak luput dari perhatian. Sehingga Peninjauan areal Terminal Kedatangan International pun dilakukan saat itu juga meliputi Areal Pemeriksaan KKP Bandara Internasional Kualanamu, Areal Bid TPI Bandara Internasional Kualanamu, Areal Bea Cukai Bandara Internasional Kualanamu, Peninjauan areal Viproom dan Peninjauan areal Viproom Pemprov Sumut.
“Pengamanan ini penting karena ini menyangkut nama baik negara di mata dunia, maka dari itu segala sesuatunya perlu dipersiapkan dan tidak ada yang underestimate.” Kata Wakapolresta saat dikonfirmasi. Reporter : Dilla/Editor : Zulkifli