Langkat, Lensaberita.online – Guna memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) diwilayah Kecamatan Secanggang Polres Langkat menggelar olahraga sepeda bersama pada Jumat (26/08/2022) pagi.
Kapolres Langkat Bapak AKBP. Danu Pamungkas Totok, SH, SIK beserta PJU dadakan lakukan pantauan situasi Kamtibmas dengan bersepeda.
Bersepada ini di mulai Start dari Mako Polres Langkat dengan fhinish Moko Polsek Secanggang berjarak kurang lebih 16 km,
Kapolres Langkat menyampaikan bahwa olahraga bersepeda untuk menjaga kebugaran tubuh dan kesehatan.
“Selain itu, kegiatan ini juga difokuskan untuk memantau situasi kamtibmas yang ada di Kecamatan Secanggang. Terutama dalam Rangka Hut Polwan Ke 74, ” jelasnya.
“Kami berharap situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif Serta menjaga silaturahmi, ” pungkasnya.
AKP Joko Sumpeno Kasi Humas Polres Langkat dalam kesempatan ini juga menyampaikan “bersepada ini di ikuti oleh seluruh Pejabat Utama Polres Langkat (PJU) serta Ketua Bhayangkari Cabang Langkat dan Personil Polres Langkat serta Pengurus Cabang Bhayangkari Langkat,” tutup Joko.
Ny. Indri Danu Pamungkas mengatakan, kegiatan ini untuk membuat semangat tugas para personel Polres Langkat dan Bhayangkari Cabang Langkat. “Berkomitmen dalam mendukung suami menjalankan tugas sebagai Polri secara tulus dan ihklas dan mentaati semua aturan dan peraturan berdasarkan ketentuan undang-undang yang berlaku,” pungkasnya Ketua Bhayangkari Cabang Langkat. Liputan : Eka Saputra/Editor : Zulkifli.