Medan //lensaberita.online-TNI Expo 2022 Kodam I/BB yang digelar selama lima hari mulai Minggu (16/10/2022) hingga Kamis (20/10/2022) di Lapangan Benteng Medan.
Himpunan Putra-Putri Keluarga Angkatan Darat (HIPAKAD) Rayon Medan Marelan menghadiri acara Bukit Barisan Expo 2023, dalam rangkaian HUT ke-73 Kodam I/BB, di Lapangan Benteng Medan, Senin (17/7).
Sebelumnya Pangdam I/BB Mayjen TNI A Daniel Chardin, mengatakan, Bukit Barisan Expo 2023 bertujuan meningkatkan sinergitas antara TNI AD dengan unsur Pemerintahan, Polri, dan komponen masyarakat untuk mensukseskan program-program pemerintah.
Disela-sela kegiatan, Ketua Rayon Hipakad Medan Marelan Julianto yang didampingi Ketua OKK serta anggota Sangat mengapresiasi program Bukit Barisan Expo 2023, “Atas nama pribadi dan Keluarga Besar Hipakad kami memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada jajaran TNI atas kerja keras dan sumbangsihnya dalam menjaga kedaulatan negara, kami selaku putra-putri angkatan darat merasa bangga bisa melihat langsung alutsista yang dimiliki oleh TNI-POLRI” ujarnya.
Hipakad sangat menyambut baik serta mendukung sepenuhnya pelaksanaan kegiatan expo ini, Karena selain masyarakat bisa mengetahui alutsista TNI, dengan adanya pameran tersebut juga diharapkan menambah kecintaan masyarakat kepada TNI.
Julianto berharap, dari pelaksanaan Bukit Barisan Expo ini, kedepannya sinergitas bersama antara jajaran Kodam I/BB dengan seluruh lapisan masyarakat khususnya Hipakad semakin terjalin akrab, Sehingga dapat sejalan dengan program-program pembangunan .
Hal senada ditambahkan Tinik selalu Ketua OKK Hipakad Rayon Medan Marelan Dikatakannya, Melalui kegiatan ini, kita dapat mengetahui bagaimana inovasi teknologi dan karya-karya yang di buat oleh TNI. Oleh karena itu, saya berharap kita dapat menjalin ikatan yang semakin akrab sehingga program pembangunan yang dapat berjalan dengan lancar tanpa gangguan dan hambatan dari pameran ini diharapkan masyarakat semakin memiliki dan merasa bangga kepada TNI-Polri, sehingga TNI-Polri semakin kuat dan kokoh menjalankan tugas menjaga kedaulatan negara dan keutuhan NKRI.
“Jadi, jangan lewatkan kesempatan TNI Expo 2022 Kodam I/BB ini. Bawa seluruh anggota keluarga agar mereka semakin mengenal dan mencintai TNI-Polri,” pungkas tinik. Senin (17/10/2022)
Pelaksanan TNI Expo 2022 Kodam I/BB sekaligus Pameran alat utama sistem persenjataan (Alusista) TNI AD, AL, dan AU serta Polri jajaran Polda Sumut, tak luput dihadiri ribuan masyarakat dari berbagai daerah kabupaten/ kota di sumatera utara.(Ra)