FORKGAP Resmi Terbentuk di Kota Bitung

  • Bagikan

Bitung, Lensaberita.online Gembala Gereja Bethel Indonesia (GBI) Jemaat Kingdom Life Style (KLS) Girian Indah, Pdt Edison Raranta, MTh, MPd, terpilih secara aklamasi dalam Pemilihan Ketua Forum Komunikasi Gereja Aliran Pentakosta (FORKGAP) Kota Bitung Periode 2022-2027.

Bertempat di Gereja GBI KLS Girian Indah Kecamatan Girian, Kota Bitung, Sabtu 03 Agustus 2022 Jam 19.30 Wita, Terpilihlah Pengurus Forum Komunikasi Gereja Aliran Pentakosta (FORKGAP) susunannya sebagai Berikut :

1. Ketua : Pdt Edison Raranta, M.Th, M.Pd
2. Wkl Ketua : Pdt Jerry Moniung, S.Th, S.Pak
3. Wkl Ketua : Pdt Dr. Jhen Beta, MTh
4. Sekretaris : Pdt Tonny Setlight, M.Th
5. Bendahara : Pdt Mariam Mamahit, S.Th

Forkgap adalah Ormas Kristen, awalnya pada tahun 2015 Bernama Persatuan Gereja-Gereja Aliran Pentakota (PERGAP) yang didirikan oleh, Pdt Octavianus Barauntu, Mr. Rudolf Bawole, Pdt Robby Sumual, Pdt Robert Runtunuwu, Pdt Hesky Maleke, Pdt Franti Palempung, Pdt Yanto Tunang, Pdt Alm. Adri Ekel, Pdt Alm. Mesakh Gama dan Pdt Jemmy Rawung, kemudian pada tahun 2018 berganti lagi menjadi Sion Ministry.

Pada tahun ini, Pendiri dan anggota menyetujui pergantian nama Sion Ministry Menjadi FORKGAP, Ormas Kristen ini terdiri dari puluhan Gembala Sidang aliran Gereja-Gereja Pentakosta di Kota Bitung. FORKGAP dibentuk oleh Pdt Octavianus Barauntu S.Pd.K, Pdt Robby Sumual dan Mr. Rudolf Bawole M.Th, dengan tujuan agar bisa memperjuangkan tujuan organisasi dengan slogan Bersatu, Berdampak dan Sejahtera.

“Dengan dibentuknya Ormas ini, kami sebagai dewan Pendiri berharap agar semua hal yang terkait dengan Persoalan dan aspirasi Gereja-Gereja Khususnya aliran Pentakosta dapat diperjuangkan oleh Pengurus yang baru dibentuk ini,” ujar Robby Sumual, salah satu pendiri Ormas ini yang juga sebagai Ketua LSM Kedaulatan Rakyat Menggugat Keadilan (KRAMK) Kota Bitung, serta Ketua Forum Komunikasi Antar LSM (FOKAL) Kota Bitung.

Pdt Rudol Bawole juga menambahkan, Organisasi ini merupakan kerinduan dari sejumlah Pemimpin Gereja perintisan Aliran Pentakosta yang ingin menerima hak yang sama dengan gereja-gereja yang lain.

“Kami punya kerinduan agar gereja perintisan lebih diperhatikan lagi oleh Pemerintah dan kami optimis Pemerintah saat ini dibawah Pimpinan Walikota Bitung Bapak Ir. Maurits Mantiri, MM sangat membenci diskriminasi, sehingga Gereja-gereja aliran Pentakosta khususnya Gereja Perintisan sangat diperhatikan melalui kebijakan yang nantinya tidak akan merugikan Gereja-gereja Perintisan itu sendiri,” tegas Mr. Rudolf Bawole yang merupakan Pendiri Ormas FORKGAP dan Pimpinan salah satu Sinode Gereja di Indonesia.

Ditempat yang sama, Octavianus Barauntu kepada awak media menambahkan agar semua kebijakan dan Program Pemerintah yang terkait kesejahteraan dan hal-hal Positif lainnya, semua Pengurus dan anggota Forum Komunikasi Gereja Aliran Pentakosta (FORKGAP) wajib ambil bagian untuk menyukseskannya.

“Harapan kami, semua gereja aliran Pentakosta boleh bersatu dan membesarkan organisasi ini agar kita semua boleh berdampak untuk kemuliaan nama Tuhan serta untuk kesejahteraan bersama, dan marilah kita semua mendukung program Pemerintah Kota Bitung yang tentunya akan membawa kesejahteraan bagi kita semua,” ujar Octa yang adalah salah satu pendiri Forum ini, juga Sebagai Sekretaris Serikat Pers Republik Indonesia (SPRI) Kota Bitung dan sebagai Sekretaris Forum Komunikasi Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (FK-PKBM) Kota Bitung serta Redaktur dari Media Guetilang.com

Sementara itu, Ketua terpilih Pdt Edison Raranta, mengucapkan terima kasih atas kepercayaan ini dan mengharapkan kerjasama yang baik dalam rangka Pergerakan Tubuh Kristus di Kota Bitung.

“Mari kita rapatkan barisan untuk merangkul rekan-rekan yang lain supaya kegerakan Tubuh Kristus ini akan benar-benar berdampak untuk kemuliaan nama Tuhan dan perlu diingat kita masih punya tugas selanjutnya yaitu menyusun AD/ART dan Perekrutan Anggota dalam pengisian Formatur Kepengurusan serta merumuskan Program-Program dan merealisasikannya untuk Kemajuan Organisasi dan tentunya yang paling utama adalah untuk kemuliaan nama Tuhan,” kata Edison yang juga sebagai Ketua Forum Komunikasi Hamba Tuhan Cendrawasi Papua SULUT dan Wakil Ketua Musyawarah Masyarakat Talaud (MUKAT) Kota Bitung

Lanjut Pdt Edison, dalam waktu dekat ini akan dilaksanakan rapat Pengurus untuk administrasi Organisasi, Pengurusan akta notaris dan pendaftaran ke Menkumham serta di Kesbangpol.  Semua Pendiri dan Pengurus berharap agar Organisasi Masyarakat tersebut bisa terbentuk sampai ditingkat Kelurahan se-Kota Bitung.

Kegiatan ini berlangsung dengan baik dan dihadiri oleh puluhan Pemimpin-Pemimpin Gereja Aliran Pentakosta dikota Bitung yang memiliki kesatuan hati untuk Bersatu dalam Kegerakan Tubuh Kristus sehingga akan Berdampak dan membawa Kesejahteraan bagi sesama khususnya dikalangan aliran Pentakosta Kota Bitung. (Zulkifli/Octa)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *