Bazar Ramadhan Polri Presisi dan Baksos Ramadhan Bhayangkari 2025 Meriahkan Bulan Suci di Polres Siak

  • Bagikan

Lensaberitaonline.com.”Siak, 21 Maret 2025 – Pada Kamis, 20 Maret 2025, mulai pukul 16.00 WIB, Polres Siak menggelar kegiatan Bazar Ramadhan Polri Presisi dan Baksos Ramadhan Bhayangkari 2025 yang berlangsung meriah di halaman Polres Siak. Kegiatan ini bertujuan untuk berbagi kebahagiaan dan membantu masyarakat selama bulan suci Ramadhan.

Acara yang dihadiri oleh Kapolres Siak AKBP Eka Ariandy Putra, S.H., S.I.K., M.Si, Wakapolres Siak KOMPOL Apt. Ade Zaldi, S.Farm., S.I.K., serta para PJU Polres Siak, pengurus Bhayangkari Cabang Siak, serta warakawuri, wartawan, PHL, dan purnawirawan, ini menjadi momentum untuk berbagi dengan sesama.

Kapolres Siak AKBP Eka Ariandy Putra menjelaskan, “Kegiatan dimulai dengan mengikuti Zoom bersama Polda Jatim, dilanjutkan dengan pembacaan doa dan dialog interaktif antara Kapolri dengan perwakilan satker dan Polda yang ditunjuk. Kapolres Siak, AKBP Eka Ariandy Putra, kemudian menyerahkan paket Bazar Ramadhan Polri Presisi secara simbolis kepada perwakilan penerima. Paket tersebut diperuntukkan bagi masyarakat yang membutuhkan, sebagai wujud kepedulian Polri di bulan penuh berkah ini.”

“Tak hanya itu, kegiatan ini juga disertai dengan Baksos Ramadhan Bhayangkari, yang memberikan bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan di sekitar Polres Siak. Setelah penyerahan paket, Kapolres Siak bersama para peserta kegiatan meninjau lokasi Bazar yang menyediakan berbagai kebutuhan pokok dengan harga terjangkau,”terang Kapolres Siak.

Kegiatan ini berakhir pada pukul 17.00 WIB dengan situasi yang aman dan lancar, menciptakan suasana yang penuh kekeluargaan dan kebersamaan.
“Semoga kegiatan Bazar Ramadhan Polri Presisi dan Baksos Ramadhan Bhayangkari 2025 di Polres Siak bisa memberikan manfaat bagi masyarakat serta mempererat tali silaturahmi di bulan suci Ramadhan,”tutup Kapolres Siak.

Admin
Saiful siddik

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *