Lensaberita//Pasuruan – Masyarakat Kabupaten Pasuruan dari berbagai elemen dan instansi bersukacita memeriahkan hari jadi Kabupaten Pasuruan yang ke 1094.
Melalui acara launching bakti sosial berupa operasi katarak dan donor darah, adalah salah satu cara yang dilakukan RSUD Bangil untuk ikut memeriahkan Hari Jadi Kabupaten Pasuruan.
Dikutip dari laman Humas RSUD Bangil, Wakil Direktur (Wadir) Pelayanan RSUD Bangil dr. Azis Abdullah Sp.S mengatakan bahwa masyarakat yang ingin mengikuti kegiatan ini harus mempunyai surat rujukan dari puskesmas terdekat.
”Nanti puskesmas akan melakukan screening terhadap pasien yang layak untuk mengikuti baksos ini,” paparnya pada Kamis (14/9/2023)
Bakti sosial RSUD Bangil yang diperuntukan berbagai elemen masyarakat ini meliputi pengobatan penderita katarak dan juga donor darah.
“Semoga kegiatan ini dapat memperluas jangkauan pengobatan untuk para penderita katarak. Kami juga berharap dapat rutin dilakukan,” harap dr.Aziz.
Selain itu, kegiatan ini juga diharapkan mampu membantu meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat.
Dan juga merupakan salah satu bentuk kepedulian RSUD Bangil terhadap masyarakat. (D12)