Belu, Lensaberita.online – Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD), Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurachman, S.E, M.M dan Ibu bersama rombongan melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Belu, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), wilayah Perbatasan Negara RI-RDTL pada Selasa (30/08/2022).
Setibanya di Kabupaten Belu, Jenderal TNI Dudung Abdurachman dan Istri bersama rombongan langsung beranjak menuju ke Markas Komando Yonif Raider Khusus 744 atau Satya Yuhda Bahkti (SYB), yang terletak di Desa Manleten, Kecamatan Tasifeto Timur, Kabupaten Belu, NTT.
Disana, Kepala Staf Angkatan Darat ini melakukan beberapa kegiatan diantaranya peresmian Kapela, tugu jam dan peletakan batu pertama pembangunan kolam renang Yonif RK 744/SYB, serta pengarahan kepada personil Yonif RK 744/SYB dan Persit KCK Yonif RK 744/SYB.
Pada malamnya, Kepala Staf Angkatan Darat ini menghadiri acara ramah tamah dari Pemerintah Kabupaten Belu dan Forkompinda plus Kabupaten Belu di Galeri Tenun Atambua.
Kepala Staf Angkatan Darat, Jenderal TNI DR. Dudung Abdurachman, S.E., M.M, pada sambutannya dalam acara ramah tamah di Galeri Tenun Atambua menyampaikan bahwa dirinya sudah lama ingin mengunjungi Kabupaten Belu khususnya mendatangi Batalyon Raider Khusus 744/SYB.
“Sudah lama memang Batalyon 744 ini ingin saya kunjungi. Cuman karena memang kesibukan. Tapi saya sudah sempatkan untuk berkunjung dan tadi saya meletakkan batu pertama kolam renang. Saya sampaikan kepada Danyon bahwa kolam renang ini bukan kolam renang untuk anggota Batalyon tetapi untuk masyarakat Belu, agar seluruh Masyarakat Belu bisa mengunakan kolam renang ini, tegas Jenderal Dudung Abdurachaman S.S, M.M,
Mantan personil Yonif RK 744/SYB ini juga mengungkapkan akan ada pembangunan Rumah Sakit Tentara di wilayah kabupaten Belu namun peruntukannya juga untuk kepentingan masyarakat Kabupaten Belu.
Jenderal TNI Dudung Abdurachman juga mengatakan bahwa dalam kunjungannya mendapatkan beberapa keluhan termasuk pasokan air bersih yang memang sudah terjadi sejak dahulu di Kabupaten Belu.
Karena itu, dirinya berharap kerjasama dan kolaborasi yang baik dari TNI dan Pemerintah Daerah Kabupaten Belu untuk sama-sama menangani persoalan tersebut.
“TNI harus bisa berkiprah dan dirasakan oleh masyarakat. Dan saya mohon kerjasamanya dari Bupati dengan masyarakat dan TNI. Semoga semua rencana bisa berjalan dengan lancar dan rakyat Belu bisa makmur,” tandasnya.
Sementara itu, Bupati Belu, dr. Agustinus Taolin, SpPD-KGEH., FINASIM Dalam sambutannya, mengucapkan selamat datang dan terima kasih atas kunjungan Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD), Jenderal TNI Dudung Abdurachman dan Ibu bersama rombongan ke Kabupaten Belu.
“Kami mewakili Masyarakat Belu mengucapkan selamat datang di wilayah Kabupaten Belu yang keberadaannya tidak jauh dengan Negara Republik Demokatik Timor Leste,” katanya.
Bupati Belu juga berterima kasih atas rencana pembangunan yang akan dilakukan oleh TNI di Kabupaten Belu.
Dirinya berharap kolaborasi dan kerjasama terus dibangun bersama TNI di Kabupaten Belu sehingga bisa melindungi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat Belu di wilayah Perbatasan Negara RI-RDTL.
Turut hadir dalam acara ramah tamah di Galeri Tenun, Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurachman, S.E., M.M; Bupati Belu, dr Agustinus Taolin, SpPD-KGEH., FINASIM; Wakil Bupati Belu, Dr. Drs. Aloysius Haleserens, MM; Sekda Belu, Johanes Andes Prihatin, SE, MSi; Ketua dan Wakil Ketua TP PKK Belu serta Ketua Dharmawanita Belu; Asrena Kasad Mayjen TNI Kasuri; Asops Kasad Mayjen TNI Ainur Rahman; Aslog Kasad Mayjen TNI Syaiful Rahiman; Kasdam IX/ Udayana. Brigjen TNI Harfendi, S.I.P., M.Sc; Danrem 161/Ws. Brigjen TNI. Iman Budiman SE; Dekan Politeknik Unhan Mben Mboy MPH RI Laksmana Pertama TNI Dr. Ir. Agus Adriyanto; Danbrigif 21/Komodo,Letkol Inf.Syamsul Huda,SE.,Sm,c beserta ibu; Waasops Kasdam IX/ Udayana Letkol Inf. Wiji Untoro; Dandim 1605/Belu,Letkol Arh.Suhardi,ST beserta Ibu; Kapolres Belu,AKBP Yoseph Krisbyanto,S. Reporter : Akitu Paiceco