Langkat, Lensaberita.online – Kepolisian resort Langkat gelar apel pasukan dalam rangka penanggulangan bencana kebakaran hutan dan Lahan di Wilayah Kabupaten Langkat berlangsung di Lapangan Jananuraga Mapolres Langkat, Jumat (12/08/22) pagi.
Kapolres Langkat AKBP Danu Pamungkas Totok selaku pembina upacara membacakan amanat tertulis Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi, dalam amanatnya menyampaikan, apel kesiapan penanggulangan bencana kebakaran hutan dan lahan di Provinsi Sumatera Utara tahun 2022, diselenggarakan secara serentak di seluruh Kabupaten/Kota se Provinsi Sumatera Utara.
Apel yang dilaksanakan merupakan satu tahapan penting untuk mengingatkan kita akan perlunya upaya untuk memelihara kelestarian hutan dan lahan yang ada di indonesia.
Hal ini terutama karena Indonesia merupakan paru-paru dunia ketiga berdasarkan data World Resources Institute 2021, setelah negara Brazil dan Kongo, yang menunjukkan bahwa upaya menjaga kelestarian hutan dan lahan Indonesia merupakan bagian dari upaya menjaga kelestarian dunia.
Lebih lanjut Kapolres mengatakan, melalui kegiatan ini diharapkan menjadi suatu trigger untuk memastikan kesiap siagaan seluruh pemangku kepentingan, mulai dari Pemerintah Daerah, TNI-POLRI dan seluruh Instansi terkait lainnya serta organisasi pecinta Lingkungan, baik pada aspek personel maupun sarana prasarana, dalam rangka mencegah dan menanggulangi bencana/ kasus kebakaran hutan dan lahan (karhutla) yang terjadi di wilayah Provinsi Sumatera Utara.
Dalam mengatasi bencana kebakaran hutan dan lahan, terdapat tiga langkah penanggulangan yang dapat dilaksanakan yakni,
Pencegahan dengan memberikan sosialisasi yang berisi himbauan kepada Masyarakat dalam membangun kesadaran masyarakat untuk tidak melakukan pembakaran hutan dan lahan.
Kecepatan penanganan pada saat terjadinya kebakaran hutan dan lahan. pada saat penanganan karhutla, para pimpinan wilayah agar melakukan penanggulangan secara cepat serta melaporkan kepada pimpinan tingkat Provinsi, sehingga dapat memberikan dukungan personel maupun sarana prasarana pendukung.
Diakhir amanat disampaikan terima kasih dan penghargaan kepada seluruh personel dan pemangku kepentingan yang terlibat dalam penanggulangan bencana kebakaran hutan dan lahan di Provinsi Sumatera Utara. Mari kita sadari bersama bahwa tugas mulia ini menjadi tanggung jawab kita bersama.
Seusai pelaksanaan apel gelar pasukan Kapolres Langkat AKBP Danu Pamungkas Totok bersama dengan Danyon Marinir Letkol Mar farick beserta personel melakukan patroli lapangan dengan mengendarai kendaraan roda dua.
Kapolres dan rombongan juga menyambangi kantor PTP Nusantara II (Persero) Kebun Kwala Bingei untuk melakukan kordinasi dan sosialisasi terkait pencegahan dan penanggulangan kebakaran hutan dan lahan di Kabupaten Langkat.
Setelah melakukan kordinasi ke kantor PTP Nusantara II Kebun Kwala Bingei Kapolres beserta personel menuju kawasan perkebunan tebu Kwala madu, guna menyampaikan sosialisasi kepada para pekerja dan masyarakat agar tidak melakukan pembakaran dilokasi lahan perkebunan. Reporter : Eka Saputra/Editor : Zulkifli.