Tingkatkan Kewaspadaan Selama Bulan Ramadhan, Lapas Selatpanjang Gelar Razia Blok Hunian Bersama APH Setelah Sholat Tarawih

  • Bagikan

Lensaberitaonline.com.”Selatpanjang – Lapas Selatpanjang terus berupaya untuk mewujudkan komitmennya memberantas peredaran narkoba dan handphone dengan melaksanakan razia rutin sebagai bentuk implementasi Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan. Kegiatan razia kamar hunian Warga Binaan bersama personel TNI dari Koramil 02 Tebing Tinggi dan Polisi dari Polsek Tebing Tinggi dilaksanakan setelah melaksanakan Sholat Tarawih, Pukul 21.00 WIB sampai selesai, Selasa (11/03/2025). 

Walau berada dibulan Ramadhan, tidak menurunkan kewaspadaan dan semangat Lapas Selatpanjang untuk mewujudkan komitmen menjadi lapas yang bersih dari handphone dan narkoba. Dipimpin langsung oleh Ka. KPLP didampingi Kasi Adm Kamtib Lapas Selatpanjang, Petrus Bambang Sugiarto menyampaikan amanatnya kepada seluruh petugas sebelum pelaksanaan razia untuk meningkatkan kewaspadaan dan juga meningkatkan peran unit intelijen Pemasyarakatan sebagai bentuk deteksi dini.

“Kami akan terus meningkatkan kewaspadaan untuk menjaga kondisi Lapas agar tetap aman dan kondusif, bulan Ramadhan bukanlah sebuah penghalang bagi kami untuk wujudkan Lapas yang bersih dari peredaran handphone dan narkoba.” tegas Syofri.

“Kami akan terus memastikan bahwa tidak ada handphone dan peredaran narkoba pada Lapas Selatpanjang.” Ucap Syofri.

Selanjutnya, Syofri menyampaikan apresiasi dan berterimakasih atas peran aktif APH dalam razia gabungan. “Ini adalah sinergi yang luar biasa di mana rekan-rekan APH yang ikut berpartisipasi dalam razia ini. Terima kasih atas bantuan yang diberikan dalam upaya untuk mewujudkan komitmen Lapas Selatpanjang yang bersih dari peredaran barang-barang terlarang,” tutup Syofri.

Admin
Saiful siddik

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *