Palembang, LensaBerita.Online,-
SMA Negeri 5 Palembang kembali menggelar kegiatan lomba Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat SMA/SMK se-Sumsel, Rabu (11/10/2023). Acara ini merupakan wujud komitmen sekolah dalam melestarikan nilai-nilai agama dan mempromosikan kecintaan terhadap Al-Quran di kalangan siswa SMA dan SMK.
Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Drs. H. Koimudin, S.H., M.M mengatakan, pihaknya mengapresiasi pelaksanaan MTQ tingkat SMA/SMK se Sumsel yang merupakan kegiatan yang sangat positif sehingga MTQ Al-Quran bisa membumi ditingkat anak-anak pelajar SMA/SMK. Sehingga akan melahirkan anak-anak yang berilmu dan berakhlak.
“Harapannya dengan kegiatan tersebut terjalin silaturahmi antar anak-anak pelajar maupun sekolah sehingga bisa bertukar pikiran dan menambah wawasan baru sehingga nanti bisa lahir anak-anak yang fasih membaca Al-Quran dan juga akan ada perlombaan tingkat nasional di waktu yang akan datang,” ujarnya.
Taufik menuturkan, kegiatan tersebut merupakan tahun kedua di tingkat SMA/SMK yang selama ini MTQ di gelar tingkat masyarakat umum.
“Hari ini di prakarsai oleh Diknas untuk tingkat SMA/SMK diadakan lomba MTQ untuk memacu anak-anak agar menyiapkan diri setiap tahun membaca Al-Quran,” katanya.
Sementara itu, Sekretaris Dinas Pendidikan Provinsi Sumsel Awaluddin SPd MSi mengatakan, dari Dinas Pendidikan Sumatera Selatan mewakili jajaran pimpinan memberikan apresiasi kepada SMA Negeri 5 Palembang yang sudah menggelar kegiatan lomba MTQ tingkat SMA/SMK yang kedua kalinya yang sangat linier dengan program-program yang ada di Dinas Pendidikan terutama dalam konteks implementasi kurikulum merdeka.
“Pada salah satu karakter kurikulum merdeka adalah soft skill yang merupakan salah satu instrumen dan dengan kegiatan tersebut diharapkan bahwa kemampuan soft skill anak-anak di Sumatera Selatan semakin meningkat,” katanya.
Dia menuturkan, konsep kurikulum betul-betul membuat desain pembelajaran yang merdeka bagi semua. ” Jadi tidak ada lagi siswa yang tertekan merasa terpaksa mengikuti proses pembelajaran. Dengan demikian diharapkan bahwa siswa yang multi talenta bisa mengeluarkan talentanya salah satu di antara lewat kegiatan tersebut,” katanya.
“Tanpa izin dan dukungan dari Dinas Pendidikan kegiatan tersebut tidak dapat dilaksanakan. Dan ini merupakan dukungan dinas pendidikan sepenuhnya yang di disain semuanya tercantum dalam rencana kegiatan sekolah yang disetujui dinas Pendidikan Sumatera Selatan. Harapannya dari kegiatan tersebut muncul bakat-bakat terpendam dan dapat muncul ke tingkat yang lebih tinggi / nasional,” tuturnya.
Ditempat yang sama, Kepala Sekolah SMA Negeri 5 Palembang Drs. Taufik. M. Si mengatakan, untuk peserta lomba Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat SMA/SMK se-Sumsel rinciannya adalah peserta tahfidz Putri 39 orang, tata habis putra 31 orang, peserta tilawah Putri 23 orang, peserta tilawah putra 25 orang, beserta hadroh 13 tim. “Jumlah total sekolah peserta dalam kota Palembang 25 sekolah dan luar kota Palembang 18 sekolah,” tandasnya.
(Yuliana)