Lensaberita.online
Pasuruan – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pasuruan resmi menerima bendera merah putih dan pataka logo KPU RI dari KPU Kota Probolinggo pada hari ini. Selasa (23/5/2023)
Dengan diiringi kesenian Baleganjur, Ketua KPU Kabupaten Pasuruan Zainul Faizin beserta para komisioner dengan memakai pakaian adat Suku Tengger, secara resmi menerima bendera Kirab Pemilu 2024 di Halaman Gedung KPU Jl. Pogar Kecamatan Bangil. Dan diserahkan langsung oleh Plh Ketua KPU Kota Probolinggo, Ahmad Hudri.
Penerimaan itu, sekaligus tanda dimulainya Kirab Pemilu 2024 selama 7 hari di Kabupaten Pasuruan.
Untuk diketahui, Kirab Pemilu Tahun 2024 merupakan agenda nasional yang sudah diluncurkan pada 14 Februari 2023 oleh KPU pusat. Kabupaten Pasuruan menjadi salah satu rute estafet yang dilewati di jalur IV. Diawali dari KPU Provinsi Kalimantan Utara, KPU Provinsi Kalimantan Timur, KPU Provinsi Jawa Timur.
“Hari ini, hari kami menerima limpahan bendera kirab untuk satu minggu kami kirab di Kabupaten Pasuruan,” kata Ketua KPU Kabupaten Pasuruan Zainul Faizin dalam sambutannya.
Faizin juga memberikan rincian bahwa sebelum singgah di Pasuruan, estafet kirab yang membawa 18 bendera parpol tersebut singgah dulu di KPU Kota Surabaya selama 7 hari, lalu ke Kota Probolinggo kemudian berlanjut ke Kabupaten Pasuruan.
“Setelah kami kirab di Kabupaten Pasuruan, bendera kirab akan kami lanjutkan (serahkan) ke KPU Kabupaten Malang,” ungkap Faizin.
Dilaksanakannya agenda kirab pemilu ini merupakan bagian dari sosialisasi kepada masyarakat dengan harapan agar pemilu 2024 berjalan lancar.
Kirab ditutup dengan pelepasan rombongan kendaraan kirab yang mengusung bendera merah putih, pataka logo KPU, bendera partai peserta pemilu serta himbauan-himbauan kepada masyarakat untuk mensukseskan pemilu. (Wan/Tim)