MANDAILING NATAL, Lensaberita.online –Pemerintah Kabupaten Mandailing Natal (Madina) memberangkatkan calon jamaah haji.
Sebanyak 258 calon jamaah haji dari Mandailing Natal bersama 1 orang Tim Pemandu Haji Indonesia (TPIH) dan 2 Tim Pemandu Haji Daerah (TPHD) diberangkatkan dari Masjid Agung Nur Ala Nur Desa Parbangunan, Kecamatan Panyabungan, Kabupaten Mandailing Natal, Sumatera Utara. Kamis (9/06/2022) sekitar pukul 17.00 Wib.
Dalam pemberangkatan calon jamaah haji Pemerintah Daerah menyiapkan 10 bus ALS dan 1 bus cadangan. Jamaah akan didampingi tim pemandu di dalam bus sebanyak 3 orang diantaranya 1 dari Kantor Kementerian Agama dan 2 orang dari Kantor Kesejahteraan Rakyat Setdakab menuju Asrama Haji di Kota Medan.
Dalam pelepasan ini turut hadir Bupati Mandailing Natal HM Ja’far Sukhairi Nasution dan Wakil Bupati Atika Azmi Utammi Nasution, Ketua TP PKK Madina Eli Mahrani HM Jafar Sukhairi Nasution, Dandim 0212/TS Rooy Chandra Sihombing didampingi Forum Koordinasi Pimpinan Daerah, Mudir Pondok Pesantren Musthafawiyah, H Musthafa Bakri Nasution, Ketua Majelis Ulama Indonesia Madina, H Muhammad Nasir LC dan pengurus BKM Masjid Agung Nur Ala Nur.
Bupati menyampaikan selamat kepada seluruh jamaah yang berangkat tahun ini serta meminta jamaah mendoakan masyarakat Madina dan Pemerintah agar semakin baik dalam menjalankan tugas dan mendapat keberkahan dari Allah SWT.
”Saya berharap atas nama pemerintah daerah meminta bagaimana kalian memberikan contoh yang terbaik di Arab Saudi. Ini merupakan panggilan Allah, tidak semua orang mendapat kesempatan. Kalian (jamaah-red) harus fokus menunaikan ibadah, lupakan urusan dunia, fokus dzikir kepada Allah,” ucapnya.
Sukhairi kembali mengingatkan jangan ada perpecahbelahan antara sesama jamaah Madina maupun jamaah dari negara lain di Makkah selama menunaikan ibadah haji dengan jangka waktu 40 hari.
”Selamat jalan wahai tamu Allah ke tanah suci, doakan kami semua di Madina ini, kami juga akan mendoakan kalian agar selamat sampai tujuan hingga pulang kembali ke tanah kelahiran,” imbuhnya.
Informasi diperoleh dari Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Setdakab, Baharuddin Juliadi S.Sos, bahwa jamaah akan istirahat sebanyak 3 kali menuju asrama di Medan. Titik istirahat pertama di Masjid Syahrun-Nur Sipirok Kabupaten Tapanuli Selatan.
Lokasi istirahat kedua di Dolok Marangir Kabupaten Simalungun serta di Rest Area Jalan Tol Kota Tebing Tinggi. Dalam setiap waktu istirahat, jamaah akan difasilitasi makan dan minum.
Diketahui, Bupati beserta keluarga dan beberapa OPD iring-iringan menuju asrama haji di Kota Medan. Pada keberangkatan jamaah menuju Makkah, rombongan Pemkab Madina akan melepas di Bandar Udara Internasional Kualanamu di Kabupaten Deli Serdang. Reporter : Abdul Malik/Editor : Zulkifli